Wattpad adalah salah satu aplikasi untuk membaca novel gratis yang sangat populer. Ada juga joylada, storial, fizzo, dll. Aku tidak akan membahas tentang apa kelebihan dan kekurangan aplikasi ini, mungkin lain kali aku akan me-review aplikasi tersebut. Jadi, aku pernah menemukan komentar yang mengeluh karena di haruskan membayar terlebih dahulu sebelum membuka bab selanjutnya. Sebenarnya sudah sering aku melihat komentar seperti ini di beberapa platform bahkan platform seperti baca komik juga. Aku juga pernah menjadi salah satu dari mereka, tetapi tidak berkomentar. Aku mengeluh dan menceritakannya kepada temanku karena tidak bisa membaca komik favoritku dan harus menunggu beberapa hari karena peraturannya seperti itu, padahal dulunya tidak ada. Aku malah sedih karena harus membayar untuk membaca komik, padahal seharusnya aku bangga karena aplikasi tersebut mendukung penuh para komikus yang berkarya di platform tersebut. Karena menulis...
Online rest area. Tempat untuk istirahat jika hati sedang lelah